top of page

Cara Memilih Sprei yang Tepat agar Enggak Nyesel

Cara memilih sprei perlu mempertimbangkan beberapa hal sebelum memutuskan untuk membeli. Sprei atau seprai merupakan kain alas tempat tidur. Selain sebagai penunjang untuk kemewahan dan keindahan ranjang kita, sprei juga berkaitan dengan kenyamanan saat kita tidurin.

Sebaiknya tidak terburu-buru membeli sprei, terlebih kalau ini merupakan pembelian pertama kamu. Pasalnya, kita masih bisa mencari tambahan informasi dari seller maupun sumber lain. Mulai dari bahan sprei yang berkualitas, ukuran, hingga motifnya.

Kita yang menginginkan sprei cantik dengan kualitas bagus, mengharapkan akan bertahan lama. Mudah kita cuci dan dibersihkan. Maka dari itulah, untuk mendapatkan durabilitas tersebut kamu perlu memperhatikan bagaimana memilih sprei.

Cara Memilih Sprei dengan Menyesuaikan Ukuran Kasur

Dalam melihat ukuran kasur, ada patokan panjang, lebar, dan tinggi. Panjang kasur spring bed rata-rata adalah 200cm (2 meter). Sedangkan lebarnya antara 120cm hingga 200cm. Oleh karenanya, pilih ukuran sprei yang sesuai dengan kasur agar rapi. Pastikan juga kamu mengetahui tinggi kasur kamu. karena tiap merek kasur berbeda-beda tingginya, Bahkan dalam 1 merk kasur memiliki ketinggian kasur yang berbeda sesuai dengan tipe kasur mereka.

Berikut ini merupakan beberapa ukuran kasur yang populer di pasaran.

a) Single 120cm x 200cm;

b) Queen 160cm x 200cm;

c) King 180cm x 200cm;

d) Extra King 200cm x 200cm.

Sprei yang terlalu besar, tidak pas saat kita pasang di kasur. Apalagi ukuran sprei yang kekecilan, yang akan memberi kesan tidak nyaman waktu kita gunakan untuk tidur. Jadi, kamu sebaiknya melihat ukuran kasur lebih dulu sebelum membeli sprei.

Memahami Bahan Sprei secara Umum

Cara memilih sprei berdasarkan bahan pembuatnya. Sebagaimana kita tahu, masing-masing kain punya karakteristiknya tersendiri. Berikut ini merupakan beberapa bahan pembuat kain sprei secara umum dengan kualitas dan karakteristiknya masing-masing.

1. Bahan Sprei Katun CVC

Bahan pertama adalah katun CVC, yang mana tersusun dari 50% katun (cotton) dan 50% polyester. Sehingga sprei dengan bahan ini tidak berbulu, warna lebih tahan lama, dan harganya lebih terjangkau daripada sprei dengan bahan lainnya.

2. Bahan Sprei Katun Jepang

Kedua adalah bahan sprei katun Jepang, yang punya serat kain lebih lembut dan punya daya serap lebih tinggi daripada bahan katun PCVC. Tak ayal, bahan ini sedikit lebih mahal daripada sprei katun biasa. Meski begitu, katun Jepang punya warna yang tahan lama. Punya durabilitas yang bagus walaupun kamu cuci berkali-kali.




3. Bahan Sprei Tencel Organik

Tencel organik merupakan bahan sprei yang paling bagus. Kualitas premium. Terbuat dari serat bambu organic dengan proses yang ramah lingkungan. Tencel organik sangat cocok untuk kamu yang punya kulit sensitif dan suka dengan kelembutan kain.




Pilih Motif Sprei yang Sesuai dengan Nuansa Kamar

Pertimbangan berikutnya adalah motif sprei, di mana dewasa ini beredar sangat banyak motif yang beraneka ragam. Tips paling mudah untuk menentukan motif sprei adalah menyesuaikannya dengan nuansa kamar kamu.

Jika kamar mempunyai dominasi warna abu-abu, maka kamu bisa memilih motif yang sama-sama punya warna abu-abu. Begitu pula kalau kamar punya warna merah, biru, hijau, dan lain sebagainya. Selain dari sisi warna, dalam memilih motif wajib memperhatikan ukuran motifnya.

Sprei dengan motif ukuran besar, sebenarnya kurang cocok untuk kamar yang kecil. Sebab, kamar kamu akan terlihat dan terasa lebih sempit daripada sebelumnya. Sebaliknya, sprei motif kecil kurang cocok jika kita taruh di kamar luas dan besar.

Dengan mempertimbangkan ketiga cara memilih sprei di atas, kemungkinan besar kamu akan mendapatkan sprei sesuai dengan keinginan. Pada umumnya, semakin baik kualitas bahan dan motif sprei, maka sejalan dengan harganya yang semakin tinggi.



Keyword: cara memilih sprei

Meta deskripsi: Cara memilih sprei agar sesuai dan nyaman untuk kamu tidurin. Soalnya tidak sedikit yang terlanjur beli sprei terus nyesel.


4 tampilan0 komentar

Postingan Terakhir

Lihat Semua
bottom of page